OBAT PALING EFEKTIF DAN MANJUR UNTUK ALERGI - Sehat Dengan Cara Rasulullah

OBAT PALING EFEKTIF DAN MANJUR UNTUK ALERGI


Agar pengobatan alergi berjalan efektif, penyebab alergi harus diidentifikasi yang disertai dengan menghindari paparan lebih lanjut.
Misalnya, orang dengan alergi kacang tanah disarankan tidak mengambil makanan tersebut untuk menghindari terjadinya alergi.

Berikut adalah beberapa obat tradisional/ asupan untuk mengatasi alergi:

1. Madu

Salah satu solusi alami paling efektif untuk pengobatan alergi adalah madu.

Madu terdiri dari serbuk sari dan bahan-bahan lain yang efektif.

Madu yang diproduksi secara lokal lebih disarankan karena mengandung serbuk sari tanaman yang melawan reaksi alergi dengan merangsang sistem kekebalan tubuh.

2. Quercetin

Quercetin merupakan antioksidan yang ditemukan dalam makanan seperti apel, berry, bawang, dan teh hitam.

Quercetin membantu memblokir sintesis histamin sehingga mengurangi gejala alergi.

3. Antihistamin alami

Vitamin C adalah antihistamin alami.

 Perbanyak asupan vitamin C dari makanan untuk membantu mengobati alergi.

4. Antioksidan alami

Antioksidan alami dapat diperoleh dari buah-buahan dan sayuran.

Beberapa buah-buahan dan sayuran yang dianjurkan untuk mengobati alergi termasuk ekstrak biji anggur, pisang, apel, tomat, wortel, dan bawang.

5. Berkumur dengan air garam

Obat alami yang efektif untuk mengobati tenggorokan bengkak akibat alergi adalah dengan berkumur menggunakan larutan air garam hangat.

Selain itu, semprotan nasal saline membantu menghilangkan serbuk sari atau alergen lain yang berada dalam hidung sehingga mengurangi reaksi alergi.

6.Asam lemak omega-3

Asam lemak omega-3 memiliki kemampuan menghambat sintesis bahan kimia penyebab inflamasi yang bertanggung jawab memicu reaksi alergi.
Makanan sumber asam lemak omega-3 meliputi kenari, minyak biji rami, dan minyak ikan.

7. Teh hijau

Teh hijau mengandung antihistamin alami yang membantu meringankan alergi.

Anda dapat minum 1 – 2 cangkir teh hijau setiap hari untuk menyingkirkan alergi.

8. Cuka apel

Cuka apel memiliki sifat membantu mengobati gatal yang disebabkan alergi.

Cuka apel dapat dimasukkan dalam diet atau diencerkan dalam air dan dioleskan pada daerah yang terkena alergi.

Cuka apel juga membantu dalam menyingkirkan bakteri dan kuman.

9. Jahe

Jahe merupakan obat alami untuk alergi yang sama efektifnya dengan madu. Jahe juga merupakan antihistamin alami dan dekongestan.

½ iris jahe dapat ditambahkan dalam teh atau dimakan dengan madu untuk mengobati dan mencegah alergi.

10. Bawang putih

Bawang putih mengandung sifat antivirus sehingga dianggap sebagai salah satu obat yang paling efektif untuk menghilangkan alergi.

Bawang putih mentah lebih efektif daripada yang dimasak.


Anda dapat mengkonsumsi 3 – 4 siung bawang putih yang dicampur dengan madu setiap hari untuk mencegah alergi.


Silahkan Share Ke Sosial Media Anda :)

Subscribe to receive free email updates: