MENDAHULUKAN TIDUR DAN MENDAHULUKAN BANGUN - Sehat Dengan Cara Rasulullah

MENDAHULUKAN TIDUR DAN MENDAHULUKAN BANGUN


Jika sudah waktunya tidur, maka Rosululloh sholallohu alaihi wassallam, akan cepat tidur.

Tidur yang tepat di malam hari kira-kira adalah seusai istirahat/rehat sejenak setelah melaksanakan shalat isya, kurang lebih pukul 21.30. Kemudian kira-kira pukul 03.00 sudah bangun di pertiga malam untuk shalat malam. Dengan demikian waktu yang digunakan untuk tidur adalah kurang dari delapan jam.

Dalam konteks ini, penggunaan waktu 24 jam dalam satu hari satu malam, adalah sepertiga untuk bekerja, sepertiga untuk beribadah kepada Allah, dan sepertiga lagi adalah untuk tidur yang cukup. Tentu saja, perbandingan ini tidaklah kaku, melainkan dalam pengertian keseimbangan

Dari segi kesehatan tidur yang cukup memberi waktu tubuh untuk memulihkan diri, sebaiknya Anda mengingat lagi betapa banyaknya keuntungan yang terjadi jika Anda bisa tidur dalam jumlah waktu yang tepat setiap hari.

Mulai dari kesehatan fisik, kemampuan berkonsentrasi, hingga kemampuan motorik akan optimal jika Anda cukup beristirahat.

Maka dari itu Rosululloh selalu dlm kondisi prima dan memiliki kemampuan fisik,  dan kesehatan sepanjang masa, serta kemampuan konsentrasi yg tinggi.

Selain tidur yg cukup di malam hari beliau juga senang istirahat disiang hari atau kita kenal dgn qoilulah selain sunnah juga menyehatkan.

Mari kita amalkan agar 24 jam rumus sehat sesuai sunnah yaitu:
ibadah
bekerja
istirahat

dihari² masa hidup kita ini berbarokah..

Silahkan Share Ke Sosial Media Anda :)

Subscribe to receive free email updates: