Stroke (bahasa inggris; stroke, cerebrovaskular accident, CVA) adalah suatu kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke suatu bagian otak tiba-tiba terganggu. Dalam jaringan otak, kurangnya aliran darah menyebabkan serangkaian reaksi biokimia, yang dapat merusakkan atau mematikan sel saraf-saraf otak.
Kematian jaringan otak dapat menyebabkan hilangnya fungsi yang
dikendalikan oleh jaringan itu.
Bila dapat diselamatkan, kadang-kadang penderita mengalami
kelumpuhan di anggota badannya, hilangnya sebagian ingatan atau kemampuan
bicaranya.
Beberapa tahun belakangan ini makin populer istilah serangan
otak. Istilah ini berpadanan dgn istilah yg sdh dikenal luas ,
"serangan jantung".
Stroke terjadi karena cabang pembuluh darah terhambat oleh
emboli. Emboli bisa berupa kolesterol atau udara.
1. Stroke hemorragik. Dalam stroke hemorragik,
pembuluh darah pecah sehingga menghambat aliran darah yg normal dan darah
merembes ke dlm suatu daerah otak dan merusaknya.
Pendarahan dpt terjadi diseluruh bagian otak seperti caudate
putamen; talamus; hipokamus; frontal; parietal; hipotalamus; cerebellum;
midbrain; occipital cortex dan seterusnya.
Hampir 70% kasus strike hemorragik menyerang penderita hipertensi.
2. Stroke iskemik
Dalam stroke iskemik, penyumbatan bisa terjadi di sepanjang jalur
pembuluh darah arteri yg menuju ke otak. Darah ke otak disuplai oleh dua
arteria karotis interna dan dua arteri vertebralis. Arteri carotis
interna merupakan cabang dari arteri subclavia.
Tanaman obat
Yg direferensikan:
1. menghilangkan bekuan darah: Daun dewa / Gynura segetum
2. stimulan jantung: Sambiloto /.androgaphis paniculata
3. stimulan sirkulasi dan syaraf: Pegagan / centeka asiatica
4. menurunkan kolesterol: Rosella / Hibiscus sabdarifa
5. stimulan sirkulasi: Mengkudu / Morinda citrifolia
Pantangan Stroke
1. makanan / minuman berkadar lemak (jenuh) dan kolesterol
tinggi. Cobalah untuk membatasinyasebab kalau berlebihan akan menimbulkan
ATEROSKLEROSIS atau pengapuran/pengerasan pembuluh darah yg akan menghambat
aliran darah ke otak.
2. makanan/minuman yg berkadat garam tinggi. Berefek
meningkatkan ketegangan kontraksi pembuluh darah, batasilah
mengkonsumsinya dgn mengurangu makan camilan, gorengan dan makanan yg
diolah dgn menggunakan garam seperti makanan kalengan dan diawetkan.
3. makanan yg mengandung ethanol/ alkohol seperti durian.
4. makanan/minuman berkadat gula tinggi. Diketahui kegemukan
dan diabetes akan mempengaruhi pembuluh darah arteri dan hipertensi serta dapat
mengakibatkan penyakit stroke.
Silahkan Share Ke Sosial Media Anda :)