PANTANGAN BAGI ORANG HAMIL SETELAH MELAHIRKAN SESAR ATAU SC - Sehat Dengan Cara Rasulullah

PANTANGAN BAGI ORANG HAMIL SETELAH MELAHIRKAN SESAR ATAU SC



Sekarang ana hamil anak ke 4, qadarullah dari anak pertama sampai ke 3 semua SC. Adakah pantangan yang harus ana hindari selama kehamilan ini? Usia kandungan ana 23minggu.  Ana minta tips-tips untuk kehamilan yang ke 4 ini.

Keluhan ana saat ini :
BAK terlalu sering
Kaki pegal-pegal semua, terutama pada malam hari.

JAWABAN:

Sering buang air kecil bisa dipengaruhi oleh bertambahnya tekanan dari janin yang membesar, untuk menghindari tidur malam terganggu karena bak,  usahakan tidak minum beberapa jam menjelang tidur.Perlu memeriksakan diri jika buang air kecil sering disertai nyeri atau rasa anyang anyangan.

Keluhan pegal bisa disebabkan juga oleh tubuh yang semakin berat dengan kenaikan berat badan kita dan janin, selain itu juga dipengaruhi usia, beban pekerjaan sehari-hari dan kualitas tidur malam yang kurang. Hal ini bisa coba diatasi  beristirahat jika mulai lelah atau pegal, makan makanan bergizi, kontrol ke dokter untuk memantau kenaikan berat badan janin agar tidak berlebihan, mencari posisi yang nyaman saat tidur. Jika usia kehamilan bertambah besar sebaiknya usahakan tidur dengan posisi miring.

Lalu posisi tidur yang bagaimanakah yang terbaik? Sampai saat ini belum ada penelitian lebih lanjut tentang posisi tidur yang aman untuk wanita hamil. Tapi sangat di anjurkan setelah kehamilan 16 minggu, sebaiknya ibu hamil tidur dengan posisi miring ke sebelah kiri, karena posisi ini memberi keuntungan untuk bayi anda untuk mendapatkan aliran darah dan nutrisi yang maksimal ke  plasenta karena adanya vena besar (vena cava inferior ) dibagian belakang sebelah kanan svina yang mengembalikan aliran darah ke tubuh bagian bawah ke jantung. yang juga dapat membantu ginjal untuk membuang sisa produk dan cairan dari tubuh ibu sehingga mengurangi pembengkakan pada kaki, pegelangan kaki dan tangan.

Jika terbangun di malam hari dan ternyata tidur terlentang, tenang saja,  kembali saja pada posisi miring. Sesekali saja boleh berbaring miring kekanan, jika lelah berbaring miring ke kiri.  Mungkin dirasakan pada ibu hamil dengan kondisi  perut semakin membesar, menjadi banyak keluhan seperti kram, sering kencing, kontraksi palsu, bayi yang menendang perut, rasa asam lambung  yang meningkat yang akan menyebabkan ibu hamil akan terbangun beberapa kali di malam hari. Wallahu A'lam

🎓 Oleh: dr Emi Ummu Khonsa`

Silahkan Share Ke Sosial Media Anda :)

Subscribe to receive free email updates: