ASUPAN YANG MUDAH DICERNA UNTUK KEBAIKAN TUBUH SANGAT DIANJURKAN - Sehat Dengan Cara Rasulullah

ASUPAN YANG MUDAH DICERNA UNTUK KEBAIKAN TUBUH SANGAT DIANJURKAN


Pastikan pilihan makanan berstandar HALAL dan THOYYIB. Meskipun beberapa makanan halal namun terkategorikan tdk THOYYIB karena dapat melemahkan tubuh,  maka sebisa mungkin makanan tersebut dihindari.

Pilihan ini sebenarnya ada dan sangat melimpah, ASUPAN/MAKANAN yg THOYYIB adalah segala hasil bumi yang DIOLAH SECARA BENAR sehingga kita dapat khasiatnya yaitu guna mendetoksifikasi tubuh melalui asupan tersebut.

Triknya ada pada:

1. Pemilihan karbohidrat yang tepat

Nasi, gula pasir, tepung terigu, kentang, mie, kwetiauw, kue, roti, kerupuk merupakan karbohidrat yang memiliki kalori tinggi meskipun berukuran kecil. Oleh karena itu, sebaiknya MENGURANGI porsi dan frekuensi mengkonsumsi maupun menambahkan bahan kelompok makanan ini saat mengolah.

Memilih kelompok makanan ini akan membuat kita makan sedikit tetapi mudah gemuk dan sulit membakar lemak yang sudah mengendap lama di dalam tubuh.

Sementara sayur-sayuran adalah kelompok karbohidrat yang memiliki kalori yang rendah meskipun berukuran banyak. Oleh karena itu, konsumsi karbohidrat dalam kelompok ini SANGAT DIANJURKAN.

Sayuran kaya akan serat yang meningkatkan kesehatan pencernaan, menjaga perkembangbiakan bakteri usus yang baik, meningkatkan immunitas tubuh, dan memperlancar proses pembuangan kotoran sisa metabolisme.

 Selain itu, sayuran juga adalah sumber vitamin, mineral, dan antioksidan alamiah.

2. Mengurangi menu gorengan

Menggoreng mengubah kandungan kalori sebuah makanan menjadi 2 sampai 3 kali lipat lebih tinggi, tanpa terjadinya perubahan ukuran.

Dalam arti kata lain, makanan gorengan memberikan sensasi kenyang yang sama dengan makanan yang tidak digoreng (misalnya dikukus, direbus, dipepes, dipanggang), dengan konsekuensi kegemukan yang 200-300% lebih tinggi.

RUGINYA menggoreng yang lain tetapi jarang disadari oleh kebanyakan dari kita adalah terbentuknya racun karsinogen yang banyak.

MILIARAN MOLEKUL KARSINOGEN (racun penyebab kanker) terbentuk saat makanan digoreng, dampaknya apabila dikonsumsi adalah serangan bertubi-tubi pada sel-sel tubuh kita yang masih sehat.

Makanan seperti ini menguras energi kita karena memberikan stres biologis yang besar atas sel tubuh, mengasamkan darah kita, membebani organ hati,

dan ironisnya tidak memiliki kandungan nutrisi vitamin mineral yang tinggi karena sudah rusak akibat panas dari minyak. Lantas apa manfaat dari makanan yg kita makan.

3. Penggunaan bumbu alami & bahan substitusi

Gunakan bumbu alamiah seperti rempah-rempah untuk membuat makanan kita lebih enak. Indonesia adalah negara yang kaya rempah, dan sudah disadari oleh negeri lain sejak lebih dari 4 abad yang lalu.

Tentunya adalah suatu hal yang sangat disayangkan apabila kita di hari ini belum menyadari bahwa rempah-rempah ini juga bisa dipakai untuk menambah cita rasa.

Kunyit, jahe, kencur, daun jeruk, lada, cengkeh, adas, kapulaga, jinten, lengkuas, sereh, bawang merah, bawang putih, bawang bombay, daun bawang, seledri, biji ketumbar, daun ketumbar, cabai, jeruk nipis, jeruk limau, jeruk lemon, daun salam, kayu manis, kemiri,

dan masih banyak lagi adalah rempah-rempah yang memiliki aroma khas yang memberikan rasa nikmat pada makanan tanpa menambah kalori sedikit pun. Di samping itu, manfaat kesehatan dari rempah-rempah ini juga sangat berlimpah:

bawang putih terkenal sebagai anti infeksi dan anti kuman,

kunyit untuk menguatkan organ hati,

kayu manis baik untuk penderita diabetes,

dan cabai kaya akan vitamin C.

Apabila diolah dgn BENAR kita akan dapat khasiat dari asupan alami yg sdh disediakan oleh Alloh..

Semoga dapat membuka wawasan kita semua.

Bagi penderita kolesterol,  diabet,  asam urat,  dan penyakit yg berhubungan dgn peredaran darah.


Dianjurkan amat sangat menghindari makanan yg digoreng karena meningkatkan keasaman darah, menambah plak pada dinding pembuluh darah (lama kelamaan dapat mengalami pecah pembuluh darah), mengganggu metabolisme tubuh.

Silahkan Share Ke Sosial Media Anda :)

Subscribe to receive free email updates: